Senyawa Alkena merupakan senyawa hidrokarbon
tak jenuh dan karenanya bersifat lebih reaktif dari alkana. Golongan
hidrokarbon ini memiliki satu ikatan rangkap 2 ( = ).
Senyawa alkena termasuk senyawa
kimia yang banyak digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Contohnya karet,
plastik, dll.
RUMUS UMUM
ALKENA
Perhatikan deret homolog senyawa
alkena berikut ini.
Rumus Molekul
|
N a m
a
|
Rumus Molekul
|
N a m
a
|
C2H4
|
Etena
|
C7H14
|
Heptena
|
C3H6
|
Propena
|
C8H16
|
Oktena
|
C4H8
|
Butena
|
C9H18
|
Nonena
|
C5H10
|
Pentena
|
C10H20
|
Dekena
|
C6H12
|
Heksena
|
Dari deret homolog tersebut maka
rumus umum molekul alkena adalah
Cn H2n
TATANAMA ALKENA
Pada sistem IUPAC, nama alkena
diambil dari nama alkana dengan akhiran ana diganti dengan ena.
1. Tentukan
rantai utama yang mengandung ikatan rangkap
2. Penomoran
rantai C dimulai dari ujung yang terdekat dengan ikatan rangkap
3. Aturan untuk
alkil / cabang sama dengan pada alkana
4. Posisi
ikatan rangkap diberi nomor sekecil mungkin
Contoh Penamaan
Alkena
|
||
CH2 ═ CH ─ CH ─ CH ─ CH2
─ CH2 ─ CH3
│
│
CH3 CH2
│
CH3
4-etil-3-metil-1-heptena
|
ISOMERI
ALKENA
Seperti halnya senyawa alkana,
alkena juga memiliki isomer struktur. Selain isomer struktur, senyawa alkena
juga memiliki isomer ruang yang terbagi menjadi isomer geometris dan isomer
optik. (Silahkan pelajari lebih jauh tentang isomer ruang dari sumber lain,
buku atau internet).
#contoh
|
CH3 ─CH ═ CH ─ CH3 2-butena
CH2 ═ C─ CH3 2-metil-1-propena
│
CH3
0 Coment